Kamis, 24 April 2014

Berwisata Kuliner dengan Rental Mobil di Jogja

Bagi anda yang datang dari luar kota Jogja dan ingin berwisata kuliner , anda dapat menggunakan jasa rental mobil jogja yang banyak terdapat di Jogja. Penyedia rental mobil di Jogja biasanya sudah hafal berbagai lokasi wisata kuliner yang menarik baik sekedar membeli oleh oleh maupun menikmati kuliner di tempat,seperti :
  • Bakpia Pathuk
  • Gudeg Wijilan
  • Restaurant / Rumah Makan
  • Makanan Tradisional Jogja
  • Geplak/ Yangko
  • dll
Selain kuliner diatas , di Jogjakarta juga banyak terdapat outlet outlet tempat menjual aneka  jajanan khas Jogja yang sudah dikemas  dalam dus , Beberapa tempat yang tersedia outlet tersebut :
  • Jl. Wates dekat pasar Gamping
  • Jl  Magelang
  • Jl Wonosari
  • dll ( masih banyak )

Kunjungan wisata kuliner tersebut dapat anda masukkan dalam agenda tour anda setelah mengunjungi berbagai object wisata di Jogja. Tak hanya itu driver driver rental mobil juga sudah familiar jika anda ingin membeli berbagai souvenir khas Jogja. Untuk memudahkan anda memilih jasa rental mobil jogja ,dapata nda  cek di www.jogjarentalmobil.info yang merupakan situs penyedia layanan rental mobil jogja dengan disertai diskripsi tiap tiap penyedia rental dan nomor kontak masing masing penyedia rental mobil.




Rabu, 23 April 2014

Menikmati Kopi Unik di Jogja, Kopi Jos

Mungkin anda bosan menikamti kopi yang itu itu saja , Di Jogja anda akan menemukan hidangan kopi unik yaitu Kopi Jos. Ini adalah kopi hitam yang dusuguhkan dengan dicelupin arang membeara sehingga memberikan aroma dan sensasi yang unik. Banyak orang menyukai kopi ini karena keunikannya tersebut.

Selasa, 22 April 2014

Menikmati Menu Spesial Bamboo Resto Jogja


 Bamboo Resto adalah restoran bersuasana garden/ Kebun  yang asri yang sejuk sehingga sangat nyaman untuk bersantai bersama keluarga menikmati berbagai makanan yang menggugah selera. 

Menu makanan spesial di Bamboo Resto sangat bervariasi yaitu : Chinesse Food, Seafood dan Indonesian Food.

Seafood, Chinese Food & Indonesian Food

  • Sup: Sup Juan Lo, Sup Hisit, Sup Buntut, Sup Iga Sapi
  • Ayam: Ayam Koloke, Ayam Pasir Emas, Ayam Buang Tulang, Ayam Balado
  • Gurami: Gurami Tahu Taosi, Gurami Bakar, Gurami Saos Padang, Gurami Bumbu Rujak
  • Udang: Udang Goreng Mentega, Udang Saos Tiram, Udang Bakar Madu
  • Lainnya: Swieke Asam Manis, Sapi Teriyaki, Kakap Saus Tiram, Bawal Bakar, Fu Yung Hai Kepiting, Nasi Capcay, I Fu Mie, Kwetiew Siram, Cumi Gulung Spesial, Hotplate Kangkung Seafood, Sapo Tahu Spesial, Lele Saos Tiram, Ikan Dori Mayonnaise
 Melangkah ke bagian dalam Bamboo resto, ada panggung untuk berkaraoke ria bagi yang memiliki hobi menyanyi. Pangung permanen itu terlihat indah dengan permainan lampu yang cukup elegan. Fasilitas lain, seperti ada meeting room, ruang karaoke VIP, live music, mushola, free area hot spot, lesehan, hingga parkir luas dan aman menjadikan tempat ini bersahabat untuk dikunjungi.

Alamat Bamboo Resto : 
Jl. Veteran No. 19 - 23 Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
Telepon: 0274 371118, 0274 373077, 0274 9419005


 

Sate Klathak Pak Pong Bantul Yogyakarta

 Bagi penyuka sate di Yogyakarta tak perlu bingung. Daerah selatan Yogyakarta memiliki tempat kuliner sate yang terkenal Enak dengan harga yang terjangkau yaitu Sate Klathak.

Sate Klathak adalah sate kambing khas Yogyakarta yang diolah dengan cara unik. Daging kambing yang telah dipotong-potong kecil ditusuk menggunakan jeruji besi sepeda, bukan batang bambu seperti sate pada umumnya. Penggunaan jeruji besi sepeda ini bukan tanpa alasan. Besi merupakan penghantar panas yang baik, sehingga ketika dibakar daging kambing bisa matang dengan sempurna sampai bagian dalamnya.
Bumbu yang digunakan sangat minimalis. Daging kambing hanya dibumbui garam dan merica. Ketika daging berada di atas bara api, akan terdengar letupan-letupan kecil “klatak, klatak”.  Konon dari sinilah asal mula nama Sate Klathak. Diambil dari suara letupan khas yang timbul ketika sate dibakar.

Sate Klathak Yogyakarta

Salah satu tempat terbaik untuk menikmati kuliner khas Yogyakarta ini adalah Warung Sate Klathak Pak Pong yang berlokasi di Kabupaten Bantul, selatan Kota Yogyakarta. Kurang lebih 25 menit perjalanan dari pusat Kota Yogyakarta. Warungnya cukup luas dan nyaman, dengan tempat parkir memadai. Di depan warung terdapat dapur terbuka dimana semua kegiatan memasak berlangsung. Ini bisa menjadi pemandangan menarik bagi pengunjung sembari menanti pesanan datang.

Tak perlu lama menunggu, seporsi Sate Klathak Pak Pong beserta nasi putih hangat akan segera tersaji di meja. Satu porsi terdiri dari dua tusuk sate saja. Maklum, yang digunakan adalah jeruji besi sepeda yang mampu menampung banyak potongan daging.  Sate Klathak biasa dinikmati dengan kuah gulai kambing yang disajikan dalam piring terpisah. Sambal kecap juga bisa menjadi pelengkap yang pas.

Sate kambing yang bumbunya minimalis ini ternyata rasanya gurih. Potongan dagingnya tergolong besar, tapi tetap terasa empuk. Bau prengus khas kambing pun tak tercium lagi. Rasa Sate Klathak yang cenderung  monoton menjadi lebih nikmat ketika disantap bersama nasi yang disiram kuah gulai. Bila ingin rasa pedas, tinggal tambahkan cabe rawit yang sudah tersedia di meja. Selain sate dan gulai kambing, ada juga menu lain seperti tongseng. Masakan berkuah ini pun cocok jika disantap bersama Sate Klathak. Pokoknya tinggal pilih sesuai selera.
Buka: kira-kira pukul 10.00 – 23.00 WI

Pengalaman Jemput Turis di Prawirotaman, Borobudur, Goa Pindul dan Menikmati Wedang Uwuh

Minuman Wedang ini merupakan minuman yang sangat terkenal di Yogyakarta dan dapat dijadikan pilihan yang pas sebagai kuliner jogja. Dalam perkembangan saat ini wedang uwuh banyak dijual di berbagai tempat bahkan di resto resto karena selain berasa nikmat juga mempunyai efek yang baik  bagi kesehatan . Apalagi saat cuaca dingin akan membuat badan menjadi hangat.Setelah anda berwisata di berbagai tempat wisata anda dapat mencari minuman yang satu ini.

Berikut perngalaman saya di Jogja menikmati kuliner wedang uwuh. Saat itu saya jalan jalan di Jogja bersama 2 turis asing asal Belanda yang kebetulan menginap di Prawirotaman. Sehabis menikmati sunrise di Borobudur dan menikmati obyek wisata goa pindul  mereka saya ajak menikmati minuman unik  khas Jogja tersebut. Kebetulan saat itu saya menggunakan jasa sewa mobil termasuk sopir  Alinds Transport dan Bapak Yosi sebagai sopirnya diantar ke Bagito, rumah makan unik di daerah timur Jogja.  Turis itu  dia bilang suka sekali hingga mau mencatatnya dan ingin mencoba mencari saat akan berada di Lombok.Dia bertanya apakah ada minuman semacam ini di daerah tersebut ? saya jawab tidak yakin ada karena minuman ini meruoakan minuman yang unik dari Jogja

Bila kita mengetahui arti kata ‘uwuh’ pastilah kita akan memikir ribuan kali untuk menikmati minuman ini, karena ‘uwuh’ berarti sampah. Namun tunggu dulu, ‘uwuh’ disini artinya bukan sampah sembarangan, ‘uwuh’ disini artinya sampah pepohonan, ranting yang kering, daun-daun yang gugur, dan batang pohon yang sudah tua. Jadi ‘uwuh’ atau sampah untuk Wedang Uwuh diartikan sampah alam.

 
Minuman ini khas dari makam Raja-Raja Mataram yang letaknya di Imogiri, Bantul. Penyaji Wedang Uwuh mendapatkan bahan-bahan tersebut dari guguran rempah-rempah yang ada di bukit Imogiri. Dulu Wedang Uwuh ini minuman kalangan keluarga Raja, namun seiring perkembangan jaman sekarang dapat kita temui di kalangan masyarakat.

Wedang Uwuh ini berwarna merah , karena terdapat kayu secang yang menimbulkan warna merah. Selain itu ada bermacam-macam rempah-rempah yang menjadi komposisi Wedang Uwuh ini antara lain ranting dan daun cengkeh, kayu manis, daun pala, daun manis jangan, dan jahe, serta untuk pemanisnya adalah gula batu.

Dulu nama asli Wedang Uwuh aslinya adalah Jahe Cengkeh, namun kini popular dengan Wedang Uwuh, ya mungkin dulu pencetusnya punya misi go green.. apapun itu namanya, namun minuman ini juga punya khasiat untuk masuk angin , karena rasa jahenya yang kuat berfungsi untuk menghangatkan badan.


Kuliner Resto Apung Boyong Kalegan Jogja

Jika anda ingin melakaukan acara santai bersama keluarga sambil menikmati kuliner yang enak,ada baiknya ada mencoba datang ke Resto Boyong Kalegan . Resto ini adalah salah satu tempat kuliner menarik yang ditata apik dengan nuasa alam dan air yang asri. Tak hanya itu Resto boyong kalegan juga cocok untuk makan bersama berbagai instansti dan rombongan besar karena tempatnya yang luas.



Konsep yang ditawarkan oleh Boyong Kalegan ini benar-benar akan membuat Anda merasa nyaman dan seperti tinggal di atas sungai yang penuh dengan ikan-ikan di dalam kolam. Jajaran saung di atas kolam buatan menjadikan pengunjung resto semakin betah dalam menikmati santapan menu yang terbilang relative murah, tidak seperti restoran sejenis yang berada di kota besar atau bahkan ibu kota. Biasanya, saung dapat digunakan oleh pengunjung dengan minimal pembayaran dan jumlah orang yang ditetapkan, namun Boyong Kalegan tidak  mengikuti system itu karena bagi resto ini “Pengunjung Adalah Raja Dan Kami Siap Melayani Raja-Raja Kami Disini”. Selain kenyamanan dan keindahan suasana sekitar resto, pengunjung dapat menikmati sebuah wahana air bernama getek berukuran mini yang dapat dipakai untuk mengitari kolam buatan dengan kapasitas 2 orang diatasnya.